Dipublish pada:
BENGKULU – Daarut Tauhiid (DT) Peduli Bengkulu lakukan Quality Control (QC) atau pengendalian mutu pada calon hewan Qurban di Jalan Pasar Pedati, Bengkulu Tengah, Senin (4/7).
Kepala Kantor Pelaksana Program (KPP) Bengkulu, Sunggel Ais, menuturkan, kegiatan ini merupakan pengecekan kualitas dan bobot hewan yang akan diqurbankan. Mulai dari pengecekan mata, telinga, gigi, kuku, dan lainnya. Ia menjelaskan, proses ini dilakukan untuk memastikan hewan yang diqurbankan sehat dan layak.
“Alhamdulillah, DT Peduli Bengkulu sendiri diamanahi seratus dua kambing dan 3 sapi yang akan disembelih di satu titik, di Jalan Pasar Pedati Bengkulu Tengah. Hewan Qurban akan dipotong dalam acara Qurban Festival yang akan diselenggarakan serentak di seluruh cabang DT Peduli di Indonesia,” ujarnya.
Ia menambahkan, dengan tema Qurban Festival ke Pelosok Negeri, daging Qurban akan didistribusikan ke pelosok Bengkulu, seperti Lebong Tandai, Bengkulu Tengah, dan daerah terpencil lainnya. (Sunggel/Alma)