Dipublish pada:
TANGERANG SELATAN – Alisha Attahaya (2) dan Muhammad Al Rizki (4), adik dan kakak yang masih balita ini mengidap penyakit Talasemia atau kelainan sel darah merah. Kondisi ini menyebabkan mereka harus melakukan transfusi darah secara rutin.
Setiap kali transfusi, keduanya membutuhkan 4 sampai 6 kantong darah. Namun, asuransi BPJS Kesehatan hanya menanggung 1 kantong darah. Keadaan ini membuat Ibu dari Rizki dan Alisha, Evi Fitriana merasa kesulitan.
Ditemui di kediamannya di Jalan Pinang MAS, Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Evi menuturkan, suaminya merupakan tukang service handphone panggilan yang penghasilannya tidak menentu. Untuk membantu perekonomian keluarga, Evi sesekali menjadi pembantu rumah tangga dengan upah Rp30 ribu sampai Rp70 ribu dalam sehari.
Empati terhadap yang dialami kedua anak Evi, Staf Program DT Peduli Banten, Anwar menyalurkan bantuan kesehatan dari para donatur DT Peduli, Kamis (17/11).
Evi begitu bersyukur saat mendapatkan bantuan tersebut. Ia juga memohon doa untuk kesembuhan kedua anaknya.
“Bantuan ini sangat dibutuhkan sekali bagi kedua anak saya. Terima kasih DT Peduli dan para donatur. Mohon doanya untuk kesembuhan anak saya,” tutur Evi. (Aryo/Alma)