Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Teguhkan Iman para Mualaf, DT Peduli bersama Masjid Al-Mukarramah Bagikan Paket Berbuka Puasa
 

 

Teguhkan Iman para Mualaf, DT Peduli bersama Masjid Al-Mukarramah Bagikan Paket Berbuka Puasa

Dipublish pada:

12 Mar 2025


DTPEDULI.ORG | BANJARMASIN - Program Berbagi Paket Buka Puasa bagi para mualaf di Masjid Al-Mukarramah, Desa Hinas Kanan, berjalan lancar, seperti pada Kamis (6/3/2025). Kegiatan tersebut akan berlangsung setiap hari selama bulan suci Ramadhan.  

Kegiatan yang digelar Daarut Tauhiid (DT) Peduli Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama DKM Masjid Al-Mukarramah tersebut bertujuan untuk memberikan dukungan kepada para mualaf dalam menjalani ibadah puasa sehingga semakin mantap keimanan dan ketakwaannya kepada Allah SWT.

Buka bersama para mualaf kalsel 2.jpg 94.19 KB
Dalam pelaksanaannya, program ini mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat sekitar. Sejumlah jamaah Masjid Al-Mukarramah turut berpartisipasi dalam menyiapkan serta mendistribusikan paket buka puasa yang berisi makanan dan minuman untuk berbuka.  

Rahmat, salah seorang mualaf penerima manfaat program ini menyampaikan rasa syukurnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan.  

"Alhamdulillah, kami merasa sangat terbantu dan senang bisa berbuka puasa bersama di masjid ini. Dukungan dari saudara-saudara Muslim jadi membuat kami semakin yakin dan teguh dalam Islam," ujar Rahmat. 

Baca juga: DT Peduli Salurkan 100 Paket Musim Dingin dan Buka Puasa untuk Pengungsi Palestina 

Penulis: Heryannor 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator