Dipublish pada:
JATENG - Daarut Tauhiid (DT) Peduli Jawa Tengah memberikan
manfaat program Layanan Kesehatan Un99ul kepada Aldi (10), anak laki-laki yang
mengalami penyumbatan usus. Ia menerima bantuan biaya operasi di Rumah Sakit
Umum Daerah (RSUD) Tugurejo, pada Kamis (1/6).
Penyakit ini berawal setelah Aldi ditendang temannya saat bermain bersama. Mulanya, rasa sakit ini tidak dirasa oleh Aldi, namun lama kelamaan ia tak dapat menahannya lagi. Sampai pada akhirnya, orang tua Aldi membawanya ke rumah sakit.
Tak disangka, setelah diperiksa Aldi harus segera dioperasi. Terlebih, ia tidak memiliki BPJS Kesehatan dan orang tuanya pun tidak memiliki penghasilan lebih. Tetangganya sudah membantu mengajukan BPJS, namun belum berhasil karena terkendala kelengkapan administrasi.
Prihatin kondisi tersebut, membuat DT Peduli Jawa Tengah menyalurkan bantuan biaya operasi untuk Aldi. Terlihat jelas kebahagiaan dari raut wajah orang tua Aldi saat tim DT Peduli berkunjung ke rumah sakit.
"Terima kasih banyak DT Peduli Jawa Tengah sudah membantu biaya operasi ini, kami sangat bersyukur sekali mendapat bantuan ini," ujar orang tua Aldi, Iin.
Saat ini, kondisi Aldi dalam masa pemulihan pasca operasi. Tim DT Peduli berharap, kondisi Aldi bisa segera lekas pulih dan berkegiatan kembali. (Marlina/Alma)