Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | BEKASI - DT Peduli Bekasi kembali menyelenggarakan Program Pelatihan Microsoft Excel lanjutan untuk Mahasiswa Beasiswa DT Peduli, di Kantor DT Peduli Bekasi, pada Sabtu (26/10/2025).
Pelatihan ini merupakan komitmen DT Peduli Bekasi dalam meningkatkan kapasitas empat penerima manfaat beasiswa DT Peduli Bekasi dalam dunia pendidikan.
Selain itu, program pendampingan berkelanjutan tersebut juga menjadi bagian integral dari Beasiswa Mahasiswa Unggul DT Peduli, yang tidak hanya memberikan bantuan biaya pendidikan, tetapi juga fokus pada pengembangan diri dan peningkatan keterampilan praktis yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja.
Adapun materi yang dibahas dalam pertemuan lanjutan tersebut meliputi pengenalan Microsoft Excel, praktik shortcut penting di Microsoft Excel, dan pendalaman rumus-rumus logika yang penting untuk analisis data dan pengambilan keputusan.
Staf Program DT Peduli Bekasi, Annisa, mengatakan bahwa kemampuan mengolah data dengan Excel adalah skill dasar yang krusial di era digital ini.
"Dengan menguasai materi lanjutan seperti shortcut dan rumus logika, kami berharap para mahasiswa tidak hanya terbantu dalam menyelesaikan tugas kuliah, tetapi juga memiliki keunggulan kompetitif saat mereka lulus dan memasuki dunia profesional," tambahnya.
Saat pelatihan berlangsung, para peserta terlihat sangat bersemangat, aktif bertanya, dan menunjukkan minat yang tinggi untuk menguasai aplikasi pengolah angka ini.
"Pelatihan ini sangat bermanfaat. Saya jadi tahu banyak cara cepat menggunakan Excel dan rumus logika bahkan sesederhana membuat rundown yang ternyata bisa sangat mempermudah tidak perlu membuat manual lagi" Ujar Melda, salah seorang peserta pelatihan.
Baca juga: Bekali Keterampilan Kerja, DT Peduli Bekasi Gelar Pelatihan Pivot Table Excel bagi Mahasiswa Beasiswa
Penulis: Annisa
Editor: Putri Cahyu Islamy