Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Ponpes Umar bin Khattab Dilanda Banjir, DT Peduli Salurkan Bantuan
 

 

Ponpes Umar bin Khattab Dilanda Banjir, DT Peduli Salurkan Bantuan

Dipublish pada:

12 Aug 2025


DTPEDULI.ORG | BOGOR – Sabtu (9/8/2025) malam menjadi malam yang tak terlupakan bagi keluarga besar Pondok Pesantren Umar bin Khattab, Desa Bojong, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor. Hujan deras dan petir menyebabkan sungai di sekitar pesantren meluap. Air cokelat pekat menerjang deras, memaksa 250 santri dievakuasi satu per satu menggunakan tali, di tengah gemuruh hujan dan kilatan petir. 

Suasana panik bercampur haru menyelimuti area pondok, di mana para santri saling berpegangan erat dan menguatkan satu sama lain.  

“Kami hanya bisa berdoa agar semua selamat,” kenang salah satu pengurus pondok. 

Mendengar kabar tersebut, DT Peduli Bogor segera bergerak ke lokasi membawa bantuan yang sangat dibutuhkan, yaitu alat kebersihan, beras, kompor, kasur, makanan, perlengkapan bayi, sabun, dan kebutuhan dasar lainnya. Bantuan ini langsung diserahkan untuk meringankan beban santri dan pengelola pondok dalam masa pemulihan. 

Dengan mata berkaca-kaca, Ustadz Khairul Muhidin, pengurus pondok, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya.  

“Kami sangat berterima kasih kepada DT Peduli dan semua pihak yang peduli. Di tengah ujian berat ini, bantuan ini ibarat cahaya yang menguatkan hati kami. Semoga Allah membalas kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda,” ujarnya. 

Meskipun banjir telah surut, jejaknya masih terlihat di dinding asrama. Namun, semangat para santri untuk kembali belajar tetap menyala. DT Peduli mengajak seluruh masyarakat untuk terus bersinergi, membantu, dan menguatkan saudara-saudara yang tengah tertimpa musibah agar mereka dapat bangkit dan tersenyum kembali. 

Baca juga: DT Peduli Jakarta Evakuasi dan Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Jati Padang 

Penulis: Tim DT Peduli Jakarta 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator