Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Persiapkan Iduladha, DT Peduli Bogor Distribusikan 25 Domba Jantan ke Rancabungur
 

 

Persiapkan Iduladha, DT Peduli Bogor Distribusikan 25 Domba Jantan ke Rancabungur

Dipublish pada:

29 Sep 2025


DTPEDULI.ORG | BOGOR – DT Peduli Bogor melaksanakan program pemberdayaan ekonomi berbasis peternakan dengan mendistribusikan 25 ekor domba jantan kepada lima penerima manfaat di Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor, pada Kamis (25/09/2025). Program ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan peternak dan mempersiapkan hasil ternak untuk penjualan pada Hari Raya Iduladha 2026. 

Setiap penerima manfaat, yang berasal dari Desa Pasirgaok, Bantarjaya, dan Bantarsari, menerima lima ekor domba jantan berkualitas. Selain modal ternak, program ini juga mencakup pelatihan manajemen peternakan dan pendampingan pemasaran. 

Salah satu penerima manfaat, Masrudi dari Desa Bantarsari, mengungkapkan rasa syukurnya.  

"Saya merasa sangat terbantu dengan program ini. Dengan diberikannya lima ekor domba jantan, saya merasa lebih percaya diri untuk mengelola usaha ini dengan lebih baik. Harapan saya, setelah setahun perawatan, domba-domba ini bisa dijual dengan harga yang baik pada Hari Raya Idul Adha 2026 dan membawa keuntungan yang cukup untuk memperbesar usaha saya," ujarnya. 

Masrudi juga mengapresiasi adanya pelatihan yang diberikan. "Program ini bukan hanya memberikan bantuan hewan ternak, tetapi juga memberikan pelatihan dan pembinaan tentang cara merawat domba dengan benar," tambahnya. 

DT Peduli Bogor berharap program ini dapat memberikan dampak positif jangka panjang, mengurangi kesenjangan ekonomi, dan melahirkan kemandirian melalui pengelolaan usaha peternakan yang berkelanjutan. 

Baca juga: Perkuat Kesejahteraan Peternak, DT Peduli Bersama BPKH Salurkan Bantuan Obat Ternak Sapi di Lombok 

Penulis: Tim DT Peduli Bogor 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator