Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Perkuat Sinergi Zakat, Kemenag Sumut Supervisi DT Peduli Sumut
 

 

Perkuat Sinergi Zakat, Kemenag Sumut Supervisi DT Peduli Sumut

Dipublish pada:

23 Jul 2025


DTPEDULI.ORG | MEDAN – Daarut Tauhiid (DT) Peduli Sumatera Utara (Sumut) menerima kunjungan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sumatera Utara pada Selasa (22/7/2025).  

Kunjungan ini merupakan bagian dari kegiatan Supervisi dan Pengawasan terhadap Lembaga Amil Zakat (LAZ) di Provinsi Sumatera Utara. Pertemuan berlangsung di Kantor DT Peduli Sumut, Jl. Abadi Kompleks Abadi Palace Blok A No. 6, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan. 

Rombongan Kemenag Kanwil Sumut dipimpin oleh Zulfan Efendi, Kepala Bidang Penerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf. Ia didampingi Sari Putra, Ketua Tim Pemberdayaan Zakat dan Wakaf, beserta jajaran staf lainnya. Kedatangan mereka disambut hangat oleh tim DT Peduli Sumut sebagai bentuk sinergi dan upaya mempererat hubungan kelembagaan.

supervisi kemenag sumut 2.jpg 75.45 KB
Dalam pertemuan ini, Kemenag Sumut menyampaikan sejumlah agenda penting, di antaranya sosialisasi tata cara perpanjangan izin secara daring, program sertifikasi amil tahun ini, rencana audit semester II yang melibatkan Kemenag Pusat, serta peluang kolaborasi dalam pengembangan Kampung Zakat.  

Kegiatan ini juga menjadi sarana pembinaan berkala bagi LAZNAS agar semakin profesional dan amanah dalam pengelolaan dana zakat. 

Zulfan menyampaikan harapannya agar dana zakat yang dihimpun dari wilayah Sumatera Utara dapat terus meningkat, terkelola dengan baik, dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antar lembaga dalam memperkuat peran zakat sebagai instrumen pemberdayaan umat. 

supervisi kemenag 2.jpg 77.65 KB
Esty Iswahyuni, Kepala Kantor Perwakilan (KP) DT Peduli Sumut, menyambut baik supervisi ini sebagai bentuk perhatian dan pembinaan dari pemerintah. Ia juga menyampaikan kesiapan DT Peduli untuk bersinergi, salah satunya dengan menawarkan pemanfaatan Mobil Layanan Kesehatan DT Peduli apabila Kemenag Sumut memiliki agenda kegiatan di bidang kesehatan. 

"Kami menyambut baik kehadiran Kemenag Kanwil Sumut dan berharap melalui silaturahmi ini, sinergi kebaikan semakin erat terjalin. Semoga pembinaan yang dilakukan dapat memperkuat kapasitas lembaga-lembaga zakat, termasuk DT Peduli, agar dapat memberikan dampak yang lebih luas dan berkelanjutan kepada masyarakat," ujar Esty. 

Baca juga: Kemenag Provinsi Riau Lakukan Kunjungan Silaturahmi ke Kantor DT Peduli Riau 

Penulis: FSL 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator