Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | MATARAM – XL SMART berkolaborasi dengan DT Peduli menyalurkan 90 paket sembako dan 15 paket kebersihan untuk para penyintas banjir di Jalan Sapotan dan Jalan Pura Demak, Denpasar, Bali. Bantuan ini merupakan respons cepat terhadap bencana banjir yang disebut-sebut sebagai yang terparah dalam satu dekade terakhir.
Kepala DT Peduli KL Mataram, Ragil, mengatakan bahwa tingginya curah hujan yang melanda Bali telah menelan 18 korban jiwa dan menyebabkan 4 orang hilang.
"Banjir dan longsor melanda wilayah Denpasar, Jembrana, Badung, hingga Gianyar, yang menelan korban jiwa dan memutuskan banyak keluarga dari orang-orang tercinta," ujarnya.
Dalam aksi ini, DT Peduli juga melibatkan tokoh setempat, salah satunya Eko, Ketua Posko Lintas Agama PWNU NTB. Eko turut aktif dalam kegiatan bersih-bersih dan gotong royong bersama warga setempat.
"Alhamdulillah, terima kasih banyak kepada donatur DT Peduli. Semoga dengan adanya bantuan ini, masyarakat kami jadi lebih kuat dan semangat lagi dalam menghadapi ujian ini. Semoga segala bantuannya dapat mengalirkan keberkahan bagi masyarakat di sini," ucap Eko.
Baca juga: Dukung Pemulihan Pascabanjir, DT Peduli Bogor Salurkan Bantuan Kasur untuk Pesantren Al Furqon
Penulis: Tim DT Peduli Mataram
Editor: Agus ID