Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

DT Peduli Salurkan Zakat Fitrah di Pandeglang
 

 

DT Peduli Salurkan Zakat Fitrah di Pandeglang

Dipublish pada:

22 Apr 2025


DTPEDULI.ORG | PANDEGLANG - Bertepatanan pada hari ke 29 Ramadhan 1446, Sabtu (29/3/2025), DT Peduli Serang menyalurkan beras zakat fitrah di wilayah Kampung Pasir, Desa Sirnagalih, Kec. Mandalawangi, Kab. Pandeglang, Banten. Kampung Pasir terkenal dengan Kampung Santri karena banyaknya pondok-pondok pesantren di wilayah tersebut. 

Sebanyak 40 kepala keluarga menerima beras zakat fitrah. Warga yang menerima zakat fiitrah ini sangat antusias menerima paket beras zakat fitrah. Raut wajah bahagia terlihat di wajah mereka. Rasa syukur dan terima kasih pun mereka ucapakan untuk para donatur.  

"Kami sangat bersyukur dan sangat berterima kasih kepada DT Peduli yang sudah menyerahkan dan menjadi jembatan kebaikan dari para donatur untuk warga kami yang sangat butuh perhatian. Semoga kebaikan dari DT Peduli dan donatur Allah lipat gandakan dan diberi pahala serta jariyah yang banyak. Aamiin ya Allah,” ucap Ustaz Ikhsanur selaku salah seorang Penerima Manfaat. 

M Fardan Fauzi, Kepala Kantor Pelaksana Program (KPP) DT Peduli Serang juga mendoakan para muzaki. 

"Alhamdulillah kebaikan para donatur terasa hingga ke wilayah pandeglang,melalui zakat fitrah ini ,semoga kebaikan para donatur Alloh catat sebagai amal kebaikan,” ujar Fardan.  

Baca juga: BTPN Syariah Bersama DT Peduli Bagikan Bingkisan Lebaran di Pandeglang 

Penulis: Astri Anggraeni 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator