Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

DT Peduli Bandung Latih Santri Jadi Khatib Muda Berani Berdakwah
 

 

DT Peduli Bandung Latih Santri Jadi Khatib Muda Berani Berdakwah

Dipublish pada:

24 Oct 2025


DTPEDULI.ORG | BANDUNG — DT Peduli Bandung melalui Rumah Peduli Yatim (RPY) menggelar kegiatan Pelatihan Khutbah Jumat, di Aula RPY Daarut Tauhiid Bandung, pada Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan ini diikuti dengan penuh semangat dan antusias, oleh para santri yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Kejuruan. 

Kegiatan di awali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan shalawat, lalu dilanjutkan dengan praktik khutbah secara bergiliran. 

Selain itu, setiap santri juga mendapat kesempatan naik ke mimbar untuk menyampaikan materi khutbah dan menerima evaluasi langsung dari pembimbing.

Ungkapan yang selaras dikatakan oleh salah seorang santri yang merasa gugup saat mendapatkan kesempatan menyampaikan materi khutbah.

“Awalnya gugup, tapi Alhamdulillah ini jadi pengalaman berharga untuk bekal nanti di kampung,” ujarnya.

Adapun pelatihan Khutbah Jumat ini bertujuan untuk membekali santri dengan kemampuan berbicara di depan umum, menumbuhkan keberanian berdakwah, serta menyiapkan santri menjadi khatib muda yang siap terjun ke masyarakat.

Pembina RPY DT, Ustadz Kamal, menuturkan pentingnya kegiatan ini bagi pembinaan santri.

“Pelatihan seperti ini dapat melatih mental dan kemampuan dakwah santri sejak dini, agar mereka siap menjadi generasi penerus yang berdampak bagi umat,” ujarnya penuh semangat.

Baca juga: DT Peduli Kalsel Gelar Pelatihan Pembuatan Oleh-Oleh di Desa Alalak

Penulis: Tim DT Peduli Bandung

Editor: Putri Cahyu Islamy 

Ditulis Oleh:

Administrator