Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | YOGYAKARTA – DT Peduli Yogyakarta kembali memperkuat komitmen pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui peluncuran program Angkringan Barokah. Program ini merupakan inisiatif bantuan modal usaha berupa penyediaan sarana dan peralatan angkringan lengkap bagi warga yang ingin merintis atau mengembangkan usaha mikro, Jumat (19/12/2025).
Pada periode ini, bantuan Angkringan Barokah disalurkan kepada dua penerima manfaat, yaitu Alfi dan Zaidi. Bantuan yang diberikan mencakup perlengkapan utama angkringan yang siap digunakan untuk operasional harian, dengan harapan dapat menjadi sumber penghasilan mandiri dan berkelanjutan bagi keluarga mereka.
Salah satu penerima manfaat, Alfi, mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan alat usaha ini. Menurutnya, keterbatasan modal selama ini menjadi hambatan utama dalam mencari nafkah untuk keluarga.
“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada DT Peduli Yogyakarta atas bantuan peralatan angkringan ini. Bantuan ini sangat berarti bagi saya untuk mencukupi kebutuhan keluarga. Semoga program ini membawa keberkahan,” ungkap Alfi.
Senada dengan hal tersebut, Istri Zaidi turut menyampaikan apresiasi atas perhatian yang diberikan oleh lembaga. Ia berharap bantuan ini menjadi titik balik peningkatan ekonomi keluarganya.
“Bantuan ini sangat membantu bagi kami. Semoga DT Peduli semakin maju dan terus memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” tuturnya.
DT Peduli Yogyakarta menegaskan bahwa Program Angkringan Barokah bukan sekadar pemberian bantuan fisik, melainkan bagian dari ikhtiar menghadirkan solusi ekonomi nyata di tengah masyarakat. Dengan pengelolaan usaha yang baik, para penerima manfaat diharapkan dapat tumbuh menjadi wirausaha mandiri yang mampu meningkatkan taraf kesejahteraan hidupnya.
Melalui sinergi bersama para donatur, DT Peduli berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan program ekonomi produktif agar semakin banyak keluarga yang terbantu lepas dari keterbatasan ekonomi.
Baca juga: MTT Sumbagteng dan DT Peduli Riau Resmikan Program Wirausaha Sejahtera di Pekanbaru
Penyunting: Agus ID