Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Cetak Generasi Qur'ani, DT Peduli Sumbar Gelar Parade Tasmi’ Al-Qur’an di Batusangkar
 

 

Cetak Generasi Qur'ani, DT Peduli Sumbar Gelar Parade Tasmi’ Al-Qur’an di Batusangkar

Dipublish pada:

24 Jul 2025


DTPEDULI.ORG | BATUSANGKAR – Rumah Tahfidz Qur’an DT Peduli Sumatera Barat (Sumbar) kembali menegaskan komitmennya dalam mencetak generasi Qur’ani melalui kegiatan Parade Tasmi’ Al-Qur’an. Acara ini sukses digelar mulai Selasa (1/7/2025) hingga Kamis (3/7/2025) di cabang Batusangkar. 

Kegiatan ini diikuti oleh delapan santriwati yang menyetorkan hafalan mereka langsung kepada para penguji secara bergiliran. Parade ini menjadi bagian dari program pembinaan tahfidz intensif yang dilaksanakan secara rutin untuk mengevaluasi kualitas hafalan para santri.

tasmi santri batusangkar 2.jpg 82.69 KB
Salah satu capaian membanggakan dalam parade kali ini adalah selesainya setoran mutqin 30 juz oleh salah satu santriwati. Ini menjadi bukti ketekunan dan konsistensi dalam menjaga hafalan Al-Qur’an, sekaligus inspirasi tersendiri bagi para santri lainnya untuk terus meningkatkan kualitas hafalan dan murajaah (mengulang hafalan). 

“Parade Tasmi’ ini bukan sekadar setoran, tetapi bagian dari proses pembentukan karakter santri yang disiplin, tangguh, dan cinta Al-Qur’an. Alhamdulillah, ada yang menyelesaikan mutqin 30 juz, semoga menjadi awal dari perjalanan dakwah mereka melalui Al-Qur’an," ujar Halimahtus Sa'diyah, PIC Program Rumah Tahfidz Qur’an DT Peduli Sumbar. 

DT Peduli Sumbar melalui program Rumah Tahfidz terus berupaya menghadirkan ruang-ruang pendidikan Qur’ani yang tidak hanya fokus pada hafalan, namun juga penanaman nilai dan adab sebagai bekal menghadapi tantangan zaman. 

Baca juga: Kisah Inspiratif Wisuda Tahfidz DT Peduli Sumut, Mengukir Generasi Qur'ani di Tanah Deli 

Penulis: Syukur Pangestu 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator