Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | PASURUAN – Memasuki sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan, BTPN Syariah Jawa Timur (Jatim) bersinergi dengan DT Peduli Malang menghadirkan kebahagiaan bagi anak-anak yatim dan dhuafa melalui kegiatan berbagi bingkisan Lebaran.
Acara yang digelar pada Jumat (21/03/2025) di Pendopo Kantor Desa Kenduruan, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan ini dihadiri oleh jajaran perangkat desa setempat.
“Pertama-tama, saya mengucapkan terima kasih kepada BTPN Syariah dan DT Peduli yang telah mengadakan kegiatan berbagi bingkisan Lebaran untuk warga kami. Tentunya, kegiatan ini sangat bermanfaat, khususnya bagi anak-anak yatim yang ada di desa kami,” ujarnya.
Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 WIB hingga 10.20 ini disambut dengan penuh antusias oleh anak-anak yatim dan dhuafa Penerima Manfaat. Mereka tampak gembira menerima bingkisan yang diberikan sebagai bentuk kepedulian di bulan suci Ramadhan.
Nike Anggraeni, Perwakilan BTPN Syariah Jawa Timur, mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Syukur Alhamdulillah, kegiatan berbagi bingkisan Lebaran untuk anak-anak yatim dan dhuafa dapat terlaksana dengan lancar,” tuturnya.
Ia juga menyampaikan harapan agar sinergi antara BTPN Syariah dan DT Peduli terus berkembang.
“Semoga BTPN semakin maju dan dapat menebar manfaat yang lebih luas, begitu juga dengan DT Peduli,” tambahnya.
Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen kedua lembaga dalam menghadirkan kebahagiaan di bulan Ramadhan, terutama bagi anak-anak yatim dan dhuafa yang membutuhkan uluran tangan.
Baca juga: DT Peduli dan Kemenag Kota Malang Berkolaborasi Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan
Penulis: Foury Abdurrahman
Editor: Agus ID