Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Bantu Isoh ke Rumah Sakit, DT Peduli Kembali Berikan Layanan Ambulans
 

 

Bantu Isoh ke Rumah Sakit, DT Peduli Kembali Berikan Layanan Ambulans

Dipublish pada:

09 May 2025


DTPEDULI.ORG | SUKABUMI – DT Peduli Sukabumi kembali memberikan layanan ambulans bagi Isoh, seorang penyandang difabilitas, untuk berobat ke bagian Penyakit Dalam di RSUD Sekarwangi Sukabumi, pada Senin (5/5/2025).  

Layanan ambulans ini merupakan bagian dari komitmen DT Peduli untuk mempermudah akses kesehatan bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan mobilitas khusus, seperti penyandang difabilitas. 

bantuan ambulans untuk Isoh 2.jpg 83.62 KB
Dengan armada yang dilengkapi fasilitas medis lengkap dan didukung relawan berpengalaman, Isoh  yang biasa akrab dipanggil Teh Isoh, dapat menjalani pengobatan dengan lebih nyaman dan aman. 

Layanan ini juga mencerminkan kepedulian DT Peduli dalam memastikan setiap individu, terlepas dari kondisi fisiknya, mendapatkan layanan medis yang setara dan tanpa hambatan. Harapan kami, melalui program ini, masyarakat Sukabumi, khususnya penyandang difabilitas, dapat mengakses perawatan kesehatan dengan mudah dan cepat, tanpa harus merasa terbatas oleh kondisi fisiknya. 

“Dulu, setiap kali harus kontrol ke rumah sakit, saya bingung harus naik apa. Kondisi saya membuat itu tidak mudah. Tapi sejak ada ambulans dari DT Peduli, rasanya seperti punya keluarga yang siap bantu kapan saja. DT Peduli bukan hanya antar saya ke rumah sakit aja, mereka hadir dengan sigap," ucap Teh Isoh. 

Baca juga: Semarak Ramadhan Kampung Haji, DT Peduli Sukabumi dan BPKH Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim 

Penulis: Gyn 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator