Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Kepedulian Hadirkan Kebahagiaan di Pelosok Majalengka hingga Kamp Pengungsi Palestina
 

 

Kepedulian Hadirkan Kebahagiaan di Pelosok Majalengka hingga Kamp Pengungsi Palestina

Dipublish pada:

14 Mar 2025


DTPEDULI.ORG | BANDUNG - Ramadhan sudah sampai di pertengahannya. Program Ramadhan Peduli Negeri (RPN) sudah terlihat menghadirkan kebahagiaan untuk saudra-saudara muslim di pelosok hingga Gaza dan perbatasan Yordania-Palestina. 

Senyum para Pengungsi Palestina dan Santri di Gaza 

Di tengah keterbatasan, kebahagiaan Ramadhan tetap terasa melalui program RPN di Kamp-kamp pengungsi Palestina, perbatasan Yordania-Palestina. 

Program ini menghadirkan kebahagiaan dengan menyalurkan 300 paket buka puasa dan 900 paket bingkisan Lebaran, serta layanan kesehatan gratis Mobile Clinic kepada para pengungsi Palestina di Kamp Sukhnah, pada Senin (10/3/2025). 

Keesokan harinya, Selasa (11/3/2025),  sebanyak 300 paket buka puasa dan 1.800 paket bingkisan Lebaran dibagikan kepada para pangungsi Palestina di Kamp Zoufah. 

Dua hari sebelumnya, pada Ahad (9/3/2025), DT Peduli menyalurkan 100 paket musim dingin dan 100 paket berbuka puasa untuk 600 penerima manfaat di Kamp Maqabalain. 

Bantuan buka dan musim dingin di kamp muqabalain.JPG 1.52 MB
Selain, paket berbuka, paket lebaran, dan paket musim dingin, DT Peduli bersama Masjid Istiqlal Jepang dan Wakaf Salman ITB juga menyalurkan bantuan Rp.1,1 miliyar untuk pembangunan Madrasah Bushola di Kamp Souf. 

Madrasah tersebut merupakan sekolah pertama di Kamp Souf yang menyediakan pendidikan setara SMP dan SMA bagi anak-anak pengungsi Palestina. 

Senyum dan rasa syukur terpancar di wajah para pengungsi Palestina, yang telah lama merasakan pahitnya keterasingan dari tanah kelahiran. 

Afya Ula, salah seorang penerima manfaat, tak kuasa menahan haru. Ia mengungkapka rasa terima kasihnya, disertai doa untuk para donatur di Indonesia. 

“Kami sangat bahagia atas bantuan ini. Bantuan dari saudara kami di Indonesia, khususnya jamaah Daarut Tauhiid Peduli, yang selalu memberikan perhatian untuk kami, orang-orang yang telah terusir dari tanah kami sendiri. Semoga keberkahan selalu menyelimuti donatur dan jamaah Daarut Tauhiid di Indonesia. Aamiin,” ucapnya penuh haru dengan sinyum tersimpul. 

Para santri Baitul Qur’an di Masjid DT Gaza juga merasakan kebahagiaan program RPN. Semangat mereka untuk menghafal Al-Quran di antara reruntuhan sekita masjid masih menyala berkat beasiwa dari para donatur di Indonesia. 

Dari awal Ramadhan, para santri yang merupakan anak-anak Palestina tersebut, terus belajar Al-Quran dan menambah hafalan, serta menghidupkan Ramadhan dengan berbagai kegiatan penguat Iman, seperti tarawih walau di tengah kegelapan. 

Kebahagiaan Ramadhan di Pelosok Negeri 

Ribuan penerima manfaat juga merasakan kebahagiaanRamadhan melaui program RPN. Senyum bahagia terlihat di wajah-wajah para yatim dan dhuafa saat acara berbuka puasa di HokBen Alam Sutra, pada Kamis (6/3/2025). 

Hokben dan BSI menggandeng DT Peduli dan sembilan LAZ lainnya, menggelar buka bersama dan memberikan bingkisan serta uang tunai untuk mereka.  

Program tersebut akan memberikan paket bebuka puasa kepada 2500 anak yatim dan dhuafa di gerai HokBen di berbagi kota 

Kebahagiaan berbuka puasa juga dirasakan oleh para siswa berkebutuhan khusus di SLB Akira Cirebon pada Jumat (7/3/2025), yatim serta dhuafa di Delipark City Podomoro Medan pada Rabu (12/3/2025), dan para santri tahfidz di Solo pada hari yang Selasa (11/3/2025) dan Rabu (12/32025). 

Sementara itu, pada Kamis (6/3/2025), di Masjid Al-Mukarramah Banjarmasin, yang merasakan kebahagiaan berbuka puasa RPN adalan para mualaf. Acara tersebut dilaksanakan untuk meneguhkan iman para mualaf tersebut. 

Di Bandung Raya, kebahagiaan berbuka puasa program RPN hadir dari awal Ramadhan. Hachi Group, menggandeng DT Peduli membagikan 3000 paket berbuka selama 25 hari kepada siapapun yang berbuka, terutama para dhuafa. 

"Alhamdulillah senang sekali mendapat rezeki buka puasa gratis dari Hachi. Terima kasih, semoga berkah selalu,” ucap Sofyan, salah seorang penerima paket berbuka puasa, pada Senin (3/3/2025). 

Paket berbuka puasa hachi group bersama dt peduli.jpg 332.98 KB
Kebahagiaan dari kepedulian para donatur program RPN juga terlihat ketika penyaluran Mushaf Al-Quran ke Yayasan As-Sakinah Kapur Majalengka pada Ahad (9/3/2025) dan ke Kampung Haji di Sukabumi pada Rabu (12/3/2025), serta kepada para Mitra di Pelosok Bandung Raya sepanjang pekan kedua Ramadhan. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada DT Peduli yang telah memberikan bantuan mushaf Al-Qur'an ini. In syaa Allah, akan dibaca dan dimanfaatkan santri, mudah-mudahan para donatur dan teman-teman yang menyalurkannya semakin sukses dan penuh keberkahan," ucap Amir Hamzah, Ketua Yayasan As-Sakinah Kapur. 

Selain penyaluran bantuan paket berbuka, kebahagiaan Ramadhan dari program RPN juga hadir pada acara Safari Dakwah Ramadhan bersama Syaikh Palestina. Hingga Jumat (14/3/2025), acara tersebut sudah digelar di beberapa tempat di antanya Palembang dan Sukabumi. 

DT Peduli Sumsel menggelar Safari Dakwah Ramadhan, bersama Syeikh Mohamed Abed Al Rahman Al Taha di Masjid Jamiatul Khair KM 12 Palembang, pada Selasa (11/3/2025).   

Sementara itu, di Sukabumi, Safari Dakwah Ramadhan bersama Syekh Mohammad Issa Al Hanafi dilaksanakan di Masjid Abdurahman bin Auf berada di Jl. Keramat, Kecamatan Gunung Puyuh. 

Selain Safari Dakwah bersama syaikh Palestina, DT Peduli juga menggelar dan mengisi berbagai kajian Ramadhan, baik di sekolah maupun minta lembaga atau perusahaan, di antaranya Kajian MMQ Ramadhan di Masjid Al-Ikhlas, Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI Aceh, pada Rabu (12/3/2025).

AL-MULTAZAM-4.jpg 443.33 KB
Selama bulan Ramadhan, Imam dan Dai Ramadhan juga disebar di 13 titik pelosok Yogyakarta untuk menyalakan cahaya Islam. Mereka adalah para mahasiswa penerima beasiswa yang berkuliah di STAI Daarut Tauhiid. 

Baca juga: DT Peduli Sumsel Menggelar Safari Dakwah Ramadhan di Masjid Jami'atul Khair KM 12 Palembang 

Kebahagiaan Ramadhan untuk UMK 

Dalam program RPN 2025, DT Peduli menghadirkan kebahagiaan Ramadhan untuk para pelaku susaha mikro dan kecil (UMK) melalui program Pusat Jajanan Ramadhan (Pujaramah). 

Pujaramah merupakan program pemberdayakan UMK dengan menyatukan para pelaku UMKM dalam satu wadah, menciptakan pusat kuliner dan produk kreatif yang semarak. 

Salah satu Pujaramah yang sudah terselanggara adalah Pujaramah di Kampung Haji Sukabumi. Bersama Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH), DT Peduli Sukabumi mengadakan Pujaramah selama bulan Ramadhan. 

Pujaramah-DT-Pedui-bersama-BPKH.jpg 450.23 KB

Ketua RPN Abar mengatakan, program RPN menjadi wadah bagi masyarakat untuk berbagi kepedulian, menghadirkan kebahagiaan, dan membantu saudara-saudara yang membutuhkan, baik di pelosok Indonesia maupun di luar negeri, khususnya Palestina. 

“Mudah-mudahan ini menjadi momentum bagi warga Muslim untuk memperbanyak ibadah dan amalan lainnya. Kita bisa lebih meningkatkan kepekaan dan kepedulian untuk berbagi, baik ke pelosok negeri maupun lintas negeri,” ujarnya. 

Untuk informasi lebih lanjut dan cara berdonasi untuk program RPN dapat mengunjungi dtpeduli.org/ramadhan

Baca juga: Hangatnya Ramadhan Peduli Negeri di Kamp Pengungsi Palestina 

Penulis: AID 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator