Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

Pascabanjir Bandang, DT Peduli Sumut Inisiasi Shalat Jumat Perdana di Masjid Taqwa Muhammadiyah Batang Toru
 

 

Pascabanjir Bandang, DT Peduli Sumut Inisiasi Shalat Jumat Perdana di Masjid Taqwa Muhammadiyah Batang Toru

Dipublish pada:

21 Jan 2026


DTPEDULI.ORG | TAPANULI SELATAN - Suara azan Shalat Jumat kembali berkumandang di Masjid Taqwa Muhammadiyah, Desa Aek Ngadol Sitinjak, Kecamatan Batang Toru, Jumat (9/1/2026). DT Peduli Sumatera Utara (Sumut) bersama warga menggelar Shalat Jumat perdana di masjid tersebut setelah sempat lumpuh total akibat terjangan bencana banjir bandang. 

Pelaksanaan Shalat Jumat ini menjadi tonggak dimulainya kembali aktivitas ibadah masyarakat setempat. Sebelumnya, kondisi masjid mengalami kerusakan cukup parah dan tertimbun material sisa banjir, sehingga tidak memungkinkan untuk digunakan selama beberapa waktu. 

Aktivitas ini berhasil terwujud setelah relawan DT Peduli Sumut bahu-membahu bersama warga melakukan proses pembersihan dan renovasi intensif selama hampir sepekan. Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Masjid Taqwa Muhammadiyah, Muhammad David Harahap, menyampaikan apresiasi mendalam kepada FORKOM IJK Sumut dan DT Peduli Sumut atas kepedulian yang diberikan. 

“Kami sangat berterima kasih kepada FORKOM IJK dan DT Peduli. Dukungan ini sangat berarti bagi kami sehingga masjid ini dapat kembali difungsikan untuk pelaksanaan Shalat Jumat dan ibadah harian lainnya," tutur David Harahap. 

Koordinator Relawan DT Peduli Sumut, Hendrik Hendriana, menegaskan bahwa pemulihan masjid ini merupakan buah dari semangat gotong royong yang luar biasa antara relawan dan masyarakat. 

“Alhamdulillah, selama hampir sepekan kita bergotong royong membersihkan dan memperbaiki masjid bersama warga. Semangat kebersamaan inilah yang membuat proses pemulihan berjalan lebih cepat dan lancar,” jelas Hendrik. 

DT Peduli Sumut berharap pemulihan pascabencana di wilayah terdampak banjir bandang ini dapat terus berlanjut dengan baik. Selain itu, DT Peduli Sumut juga mendoakan agar masyarakat senantiasa diberi kekuatan, keselamatan, dan kemudahan dalam menjalani aktivitas ibadah serta kehidupan sehari-hari ke depan. 

Baca juga: DT Peduli Bersama Warung Spesial Sambal Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Bencana di Tapanuli Tengah 

Penulis: FSL 

Penyunting: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator