Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | KUNINGAN – DT Peduli kembali menebar kemanfaatan di bidang kesehatan melalui program Khitan Barokah bagi anak-anak di Desa Sangkanerang, Kabupaten Kuningan, pada Rabu (25/12/2025). Layanan khitan gratis ini menyasar anak-anak dari keluarga prasejahtera untuk membantu pemenuhan syariat sekaligus menjaga kesehatan sejak dini.
Program ini terlaksana berkat kolaborasi antara Himpunan Mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas Kuningan (UNIKU) bersama DT Peduli. Tim medis profesional turut mendampingi untuk memastikan seluruh proses tindakan medis berjalan aman, nyaman, dan sesuai standar kesehatan. 
Salah satu orang tua peserta, Jimmy Aprianto, mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya atas terselenggaranya program ini. Ia mengaku sangat terbantu dengan adanya layanan kesehatan cuma-cuma tersebut.
“Terima kasih kepada DT Peduli. Dengan adanya Program Peduli Khitan Massal ini, kami sekeluarga merasa sangat terbantu. Semoga DT Peduli selalu diberikan kelancaran dan kesuksesan dalam setiap program kebaikannya,” ujarnya. 
Baca juga: Khitanan Massal DT Peduli Kalsel, Kado Akhir Tahun Gratis untuk Anak Dhuafa
Penyunting: Agus ID