Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | SERANG – DT Peduli Serang mendistribusikan bantuan beras fidyah di dua lokasi berbeda, yakni Kecamatan Patia dan Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, pada Senin (17/11/2025).
Pendistribusian ini diawali dengan kunjungan oleh Tim DT Peduli Serang ke Kecamatan Patia. Pada kesempatan tersebut, Tim DT Peduli Serang memberikan lima paket beras fidyah kepada para penerima manfaat. Pendistribusian ini sekaligus menjadi bentuk perhatian lanjutan kepada warga yang pernah mendapatkan pendampingan.
Salah seorang penerima manfaat, Sanami, menyampaikan rasa syukur dan kebahagiannya.
"Terima kasih banyak kepada DT Peduli Serang. Ibu senang sudah dikunjungi lagi dan dikasih beras lagi," ungkapnya dengan penuh haru.
Usai distribusi di Kecamatan Patia, kegiatan dilanjutkan ke Pondok Pesantren Darul Amanah yang berlokasi di Kampung Ciupas, Desa Sukadame, Kecamatan Pagelaran. Di pesantren tersebut, DT Peduli Serang menyalurkan beras untuk kebutuhan harian sebanyak 42 santri, guna membantu pemenuhan pangan para santri yang sedang menimba ilmu agama.
Staf Program DT Peduli Serang, Epul mengapresiasi para donatur yang telah mempercayakan amanahnya melalui DT Peduli Serang.
“Saya ucapkan terima kasih kepada para donatur yang sudah mengamanahkan titipannya kepada DT Peduli Serang. Semoga para donatur selalu diberikan kesehatan dan keberkahan. Aamiin,” tutur Epul.
Melalui pendistribusian ini, DT Peduli Serang menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat, serta menjaga amanah donatur agar tersalurkan tepat sasaran.
Baca juga: Bawa Senyum Harapan, DT Peduli Malang Salurkan Fidyah untuk Lansia Dhuafa di Desa Bedali
Penulis: Astri Anggraeni
Editor: Putri Cahyu Islamy