Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

DT Peduli Evakuasi Korban Banjir Perumahan Kemang Ifi Graha Bekasi
 

 

DT Peduli Evakuasi Korban Banjir Perumahan Kemang Ifi Graha Bekasi

Dipublish pada:

04 Mar 2025


DTPEDULI.ORG | BEKASI – Hujan deras yang mengguyur wilayah Bekasi sejak beberapa hari terakhir menyebabkan banjir di sejumlah titik, termasuk Perumahan Kemang Ifi Graha,  Selasa (4/3/2025). DT Peduli bergerak cepat dengan menurunkan tim evakuasi untuk membantu warga yang terdampak. 

Sebanyak lima orang rescuer diterjunkan ke lokasi dengan dukungan satu unit ambulans dan perahu karet guna mengevakuasi warga yang terjebak di dalam rumah mereka. Tim DT Peduli juga membantu lansia, anak-anak, dan warga yang membutuhkan pertolongan medis darurat. 

"Kami berupaya semaksimal mungkin untuk mengevakuasi warga ke tempat yang lebih aman. Beberapa warga mengalami kesulitan keluar rumah karena tingginya genangan air, dan saat ini kondisi air masih bervariasi antara 80 cm hingga 1 meter," ujar Maribah, rescuer DT Peduli.

Tim DT Peduli evakuasi korban banjir Perumahan Ifi Bekasi, Selasa (4/3/2025)
Selain evakuasi, DT Peduli juga menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji dan kebutuhan pokok bagi warga yang masih berada di rumah. Upaya ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana. 

DT Peduli terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan bantuan bisa diberikan secara optimal kepada para korban banjir. 

Baca juga: DT Peduli Kalsel Salurkan 30 Paket Ibadah untuk Korban Banjir Sungai Bakung 

Penulis: tim DT Peduli Bekasi 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator