Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

DT Peduli dan Yasmina Beri Pembekalan Stunting di Kedung Waringin
 

 

DT Peduli dan Yasmina Beri Pembekalan Stunting di Kedung Waringin

Dipublish pada:

14 Aug 2025


DTPEDULI.ORG | BOGOR – DT Peduli bersama Yayasan Yasmina dan kader kesehatan setempat menggelar kegiatan pembekalan penanggulangan stunting di Kelurahan Kedung Waringin, Bogor, pada Rabu (13/8/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program kolaboratif untuk menekan angka stunting di wilayah tersebut. 

Eliyawati dari Yayasan Yasmina memberikan edukasi penting seputar gizi seimbang, pola makan sehat, dan strategi pemenuhan nutrisi anak usia dini. Ia menekankan pentingnya peran aktif keluarga dan lingkungan dalam mendukung tumbuh kembang anak secara optimal. 

Sebanyak 18 anak penerima manfaat akan mendapatkan pengiriman protein dan pelengkap nutrisi lainnya setiap hari, yang dibagi dalam 4 hingga 5 kali makan, untuk memastikan asupan gizi mereka terpenuhi secara konsisten. 

“Stunting bukan hanya soal kurang makan, tetapi soal asupan gizi yang tidak tepat. Melalui program ini, kami ingin memastikan anak-anak mendapatkan makanan bergizi dalam frekuensi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh mereka,” ujar Eliyawati. 

Kegiatan ini juga melibatkan para kader kelurahan yang bertugas mendampingi dan memantau perkembangan anak-anak selama program berlangsung. 

Kolaborasi ini diharapkan menjadi model sinergi antara lembaga sosial, organisasi kesehatan, dan masyarakat dalam penanganan stunting yang lebih terarah dan berdampak langsung.  

Baca juga: Program Genzi DT Peduli Bogor Bantu Tangani Stunting di Bogor Barat 

Penulis: Widi/Eko 

Editor: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator