Layanan

Donasi

Beranda

Donasi

Layanan

DT Peduli Bersama Koordinator Donatur Bandung Selatan Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Arjasari
 

 

DT Peduli Bersama Koordinator Donatur Bandung Selatan Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor Arjasari

Dipublish pada:

25 Dec 2025


DTPEDULI.ORG | BANDUNG – DT Peduli bersama Koordinator Donatur Bandung Selatan menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi para korban terdampak bencana longsor di wilayah Arjasari, Kabupaten Bandung. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (13/12/2025) sore, bertempat di Lokasi Longsor Arjasari, Kampung Condong RW 09, Desa Wargaluyu. 

Dalam aksi kemanusiaan tersebut, DT Peduli menyalurkan berbagai bentuk bantuan yang dibutuhkan oleh warga terdampak, di antaranya paket sembako, air mineral, kue, selimut, pakaian baru, serta alat kebersihan gigi. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana, sekaligus membantu memenuhi kebutuhan dasar pasca longsor. 

Kepala Desa Wargaluyu, Sulaiman, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh donatur dan pihak yang telah berkontribusi dalam penyaluran bantuan ini. 

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para donatur yang telah peduli dan memberikan bantuan untuk korban serta warga yang terdampak longsor di wilayah kami. Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat,” ungkapnya. 

DT Peduli bersama Koordinator Donatur Bandung Selatan terus berkomitmen untuk hadir dan bergerak cepat dalam merespons berbagai kondisi darurat kemanusiaan, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan, sebagai wujud kepedulian dan solidaritas sosial. 

Baca juga: DT Peduli Bandung Salurkan bantuan untuk Warga Terdampak Bencana Longsor Curug Sigay 

Penulis: Tim DT Peduli Bandung 

Penyunting: Agus ID 

Ditulis Oleh:

Administrator