Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | MALANG – DT Peduli Malang menyalurkan bantuan pendidikan kepada delapan santri dari luar pulau Jawa, tepatnya dari Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB) yang bersekolah di Pondok Pesantren Al Munjin, pada Jumat (19/09/2025). Bantuan ini berupa pembayaran 50% biaya buku Lembar Kerja Siswa (LKS) untuk meringankan beban santri dan wali santri.
Program ini menjadi wujud komitmen DT Peduli dalam mendukung pemerataan kesempatan belajar, khususnya bagi anak-anak dari daerah dengan keterbatasan biaya pendidikan.
Pengasuh Ponpes Al Munjin menyampaikan apresiasinya, "Kami sangat berterima kasih kepada DT Peduli yang telah peduli terhadap pendidikan santri. Bantuan ini sangat berarti, terutama bagi mereka yang jauh merantau dari daerahnya demi menimba ilmu agama dan umum."
Melalui program zakat pendidikan, DT Peduli berharap para santri semakin termotivasi untuk terus belajar dan berprestasi. Dana zakat yang disalurkan diharapkan dapat terus bermanfaat bagi seluruh umat.
Baca juga: Dorong Kelanjutan Pendidikan, DT Peduli Sumut Salurkan Bantuan Dana kepada Dua Mahasiswa
Penulis: Feti Nur Shaila
Editor: Agus ID