Raih Pahala Berlipat Ganda dengan Berbagi Paket Buka Puasa

Raih Pahala Berlipat Ganda dengan Berbagi Paket Buka Puasa

Terkumpul
Target

Raih Pahala Berlipat Ganda dengan Berbagi Paket Buka Puasa

“Menu buka puasa hari ini, enaknya apa ya?”. Pertanyaan yang hampir setiap hari terlintas saat bulan Ramadhan.

RPN25-270.jpg 1.01 MB
Setelah menjalani berbagai aktivitas dari subuh hingga maghrib sambil menahan lapar-dahaga, waktu berbuka menjadi waktu spesial yang ditunggu-tunggu. Idealnya, momentum ini diisi dengan sajian nikmat, menyegarkan dahaga, memulihkan energi, sekaligus menumbuhkan rasa syukur atas karunia-Nya.
RPN25-025.jpg 716.09 KB
Namun kenyataannya, tidak semua orang memiliki kesempatan yang sama. Di luar sana, masih banyak saudara kita yang menyambut waktu berbuka dengan kondisi serba terbatas, bahkan tanpa kepastian apakah ada makanan hangat dan manisnya kurma yang bisa disantap, atau hanya segelas air?

Faktor ekonomi menjadi salah satu alasan utama di balik kondisi tersebut. Penghasilan yang tak menentu membuat berbuka puasa menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian keluarga.

Situasi ini juga semakin berat bagi para penyintas bencana di Sumatera. Kehilangan keluarga, rumah, pekerjaan, dan bahkan pakaian, membuat mereka harus bertahan menjalankan puasa dengan segala keterbatasan, termasuk untuk sekadar menikmati hidangan berbuka puasa yang layak.

Di sinilah kepedulian kita dibutuhkan. Kehadiran kita dapat menghadirkan kembali senyum dan rasa bahagia di momen berbuka mereka—mengganti lelah dengan harapan, dan kesedihan dengan kehangatan tulusnya kepedulian. 

RPN25-022.jpg 665.41 KB
Rasulullah ﷺ bersabda, “Barang siapa yang memberi makanan berbuka bagi orang yang berpuasa, maka dialah pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun.” (HR. Tirmidzi).

Masya Allah! Sahabat Peduli, mari kita ambil bagian dalam ladang kebaikan ini melalui program Berbagi Paket Buka Puasa. Satu paket dari kita bisa menjadi penguat bagi mereka, sekaligus limpahan pahala yang mengalir di bulan Ramadhan penuh berkah ini.

 

Donatur

Hamba ALLAH

Hamba ALLAH

Bedonasi sebesar

Orang Baik

Orang Baik

Bedonasi sebesar

Orang Baik

Orang Baik

Bedonasi sebesar