Dipublish pada:
DTPEDULI.ORG | MALANG – Daarut Tauhiid (DT) Peduli berkolaborasi dengan CIMB Niaga Syariah Kota Malang menyalurkan 159 paket bingkisan Ramadhan kepada petugas keamanan Universitas Negeri Malang (UM), Kamis (13/3/2025).
Universitas Malang sendiri merupakan nasabah prioritas dari bank CIMB Niaga Syariah. Penyerahan bantuan berlangsung di area pintu belakang gedung rektorat UM pada pukul 16.00 WIB.
Kegiatan yang merupakan bagian dari program Ramadhan Peduli Negeri (RPN) DT Peduli ini dihadiri oleh perwakilan dari ketiga lembaga. Wakil Rektor II Bidang Sumber Daya dan Usaha UM, Prof. Dr. Puji Handayati, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam acara tersebut.
"Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan sore hari ini. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi semua," ujar Prof. Puji dalam sambutannya.
Beliau juga mengharapkan kolaborasi serupa dapat terus berlanjut di masa mendatang.
"Semoga sinergi untuk kegiatan seperti ini tidak hanya ada di tahun ini saja, tetapi terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya," tambahnya.
Indra selaku Perwakilan CIMB Niaga Syariah Kota Malang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada mitra kerja sama.
"Terima kasih kepada Universitas Negeri Malang dan DT Peduli yang selama ini terus mendukung berbagai kegiatan kami. Semoga kita bisa terus bersinergi dan santunan paket bingkisan ini bisa memberikan manfaat bagi penerimanya," kata Indra.
Paket bingkisan yang diberikan berisi bahan pokok seperti beras, minyak goreng, sirup, teh, dan beberapa kebutuhan pokok lainnya untuk mendukung kebutuhan selama bulan Ramadhan.
Baca juga: BTPN Syariah Jatim dan DT Peduli Malang Hadirkan Kebahagiaan untuk Anak Yatim di Pasuruan
Penulis: Foury Abdurrahman
Editor: Agus ID